Membuat Game Sederhana Menggunakan Scratch
Scratch

By SMPN 1 Panguragan 11 Apr 2023, 12:34:07 WIB Tutorial
Membuat Game Sederhana Menggunakan Scratch

Gambar : Scracth


Pada modul ini kita akan membuat game sederhana, yaitu game maze. Player akan menggerakan kucing tanpa menabrak rintangan. Berikut langkah-langkahnya:

Membuat Backdrop

Kita akan membuat backdrop sendiri dengan menggambarkan rintangan. Pada panel backdrop, pilih menu Paint untuk membuat backdrop custom.

Pada backdrop, buat rintangan agar game menjadi menarik. Pada tutorial digunakan tool Rectangle untuk membuat kotak ringtangan.

Mengatur Posisi Karakter (sprite)

Pada tutorial digunakan sprite cat, atur posisi cat agar ada di bagian kiri screen.

Gunakan block when (icon green flag) clicked dan block motion goto x __ y __.

Mengatur Gerakan Karakter (sprite)

Karakter kucing akan bergerak sesuai tombol panah. Gerakan atas bawah, kita ubah nilai y, sementara gerakan maju mundur ubah nilai x.

Gunakan block event when ___ key pressed, dan block motion change x by __ dan change y by __

Berikut block yang digunakan dalam tutorial

Mengatur Rintangan

Jika karakter kucing mengenai rintangan atau mengenai pinggir stage akan kembali ke posisi awal.

Dari block diatas, kita tambahkan block control if untuk melakukan pemeriksaan kondisi diatas.

Berikut bloc movement setelah ditambahkan pemeriksaan kondisi.

Silakan Bereksperimen

Nah, ide dasar diatas bisa dikembangkan dengan menambahkan goal. Jika kucing mencapai goal, bisa ditampilkan cat mengucapkan sesuatu, lalu kembali ke posisi awal.

File scratch dapat Anda lihat di https://scratch.mit.edu/projects/528274005

Kesimpulan

Membuat game atau animasi sederhana menggunakan scratch sangat mudah. Dapat membantu anak-anak ataupun orang dewasa yang ingin belajar logika pemrograman.

Dengan menggunakan scratch, tidak ada entry barrier dalam memahami bahasa program.

Selain itu, block-block juga sudah diatur dengan sedemikian rupa, jadi kita tidak salah memasangkan block. Jadi seperti puzzle.

Dengan berakhirnya modul ini, tutorial Belajar Programming untuk Anak Dengan Menggunakan Scratch sudah selesai. Semoga bermanfaat.




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment